You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
 Satu Siswa SMAN 8 Berhasil Meraih Medali Emas Di International Economics Olympiad
.
photo Istimewa - Beritajakarta.id

Pelajar SMAN 8 Raih Medali Emas di IEO 2023

Himyar Arsenio Kamaka, pelajar SMAN 8 Jakarta berhasil menyumbang medali emas bagi Indonesia dalam ajang International Economics Olympiad (IEO) 2023 yang digelar di Volos, Yunani dari 24 Juli-2 Agustus 2023.

Ini sungguh perolehan prestasi yang membanggakan sekali

Ajang perlombaan tahunan bidang ekonomi bagi pelajar SMA di seluruh dunia ini dibuat untuk menumbuhkan keterampilan dalam pemecahan masalah secara kreatif.

Kepada beritajakarta.id, Himyar mengaku dihadapkan berbagai macam tes, mulai dari soal berganda maupun soal essai ekonomi yang bersifat kuantitatif, financial literacy dan business case.

Karya Untuk Nusantara dari Peserta Didik SMAN 8 Jakarta

"Untuk menjadi delegasi Indonesia di IEO ini membutuhkan perjuangan yang tidak mudah," ujarnya, Rabu (2/8). 

Sebelum sampai ke ajang IEO, Himyar bersama lima rekannya merupakan juara

Olimpiade Sains Nasional (OSN) Bidang Ekonomi pada 2022.

Pelajar ini juga telah mengikuti rangkaian pembinaan serta seleksi IEO sebanyak tiga kali bersama 30 siswa lainnya se-Indonesia. 

Himyar memulai persaingan di ajang IEO melawan 223 peserta dari 50 negara yang ikut serta hingga pada akhirnya mendapat Individual Gold Award dari keseluruhan lomba.

"Alhamdulillah, saya merasa bangga bisa mendapatkan penghargaan ini," ucapnya.

Ia menambahkan, selain kategori individual, dalam kategori tim, Indonesia juga meraih Silver Medal atau hanya kalah selisih 0,9 dari tim Brazil. 

"Harapannya tahun depan kita bisa menjadi nomor 1 tentunya," tuturnya.

Kepala SMAN 8 Jakarta, Mukhlis merasa sangat bersyukur Himyar  sukses meraih medali emas dalam ajang IEO 2023. Raihan prestasi tersebut dianggap kado terindah di HUT ke-65 sekolah ini.

"Tahun lalu kita dapat emas dari Bidang Geografi. Sekarang kita dapat emas lagi dari Bidang Ekonomi. Ini sungguh perolehan prestasi yang membanggakan sekali buat sekolah kami," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Jakarta Hari Ini Cerah Berawan Hingga Hujan Ringan

    access_time08-11-2024 remove_red_eye5208 personTiyo Surya Sakti
  2. Kabar Duka, Bupati Kepulauan Seribu Junaedi Tutup Usia

    access_time13-11-2024 remove_red_eye2548 personAldi Geri Lumban Tobing
  3. Pramusapa Transjakarta Tampil Beda di Hari Pahlawan

    access_time10-11-2024 remove_red_eye1579 personFolmer
  4. Pj Gubernur Teguh Lantik 305 Pejabat Administrator, Pengawas dan Kasubkel

    access_time12-11-2024 remove_red_eye1206 personFolmer
  5. Ini Rangkaian Acara Jakarta Literation Week 2024

    access_time11-11-2024 remove_red_eye1050 personAldi Geri Lumban Tobing